Tawarkan Kamera Profesional, Vivo X70 Pro Resmi Masuk Indonesia 7 Oktober Mendatang
ASAPENA – Vivo secara resmi akan meluncurkan Vivi X70 Pro di Indonesia pada 7 Oktober mendatang. Series ini sebelumnya telah dilaunching secara global pada awal September lalu.
Vivo X70 Pro dipastikan akan hadir dengan membawa sejumlah teknologi fotografi yang tidak main-main. Pasalnya mereka bahkan menyematkan teknologi dari ZEISS T* Coating yang akan terintegrasi dengan fitur kamera lainnya. Mulai dari Ultra Sensing Gimball Camera sampai Real Time Night Vision.
Ultra-Sensing Gimbal Camera pada Vivo X70 Pro menggunakan stabilisasi lima sumbu gimbal atau VIS 5-Axis Video Stabilization untuk mengatasi permasalahan guncangan pada kamera.
Dengan demikian maka hasil bidikan akan bebas blur meski dalam keadaan cahaya rendah atau malam hari. Soal pemotretan low-light, kemampuan Vivo X70 Pro dalam hal tersebut ikut ditingkatkan lewat Real-Time Extreme Night Vision.
Konsep empat kamera yang diusung perangkat ini menawarkan kombinasi lensa utama beresolusi 50MP yang dibekali dengan sensor IMX766V, lensa ultra wide dengan resolusi 12MP, serta kamera periscope 8MP dengan 5x optical zoom, dan 60x hybrid zoom.
Peminat yang ingin mendapatkan Vivo X70 Pro lebih awal bisa mengikuti program Early Pre-Order vivo X70 Pro yang digelar eksklusif di Tokopedia pada 2 Oktober-6 Oktober 2021. Tersedia benefit shopping voucher Rp 1.000.000 serta X-Tra Bundling Package Rp 2.000.000.
Spesifikasi Chipset, Layar dan Baterai
Pada bagian dalamnya, Vivo X70 Pro menggunakan System-on-Chip MediaTek Dimensity 1200 Vivo. Chipset ini akan berkolaborasi dengan RAM sebesar 12 GB, serta ruang penyimpanan sebesar 256 GB.
Kombinasi otak inilah yang menjalankan sistem operasi Android 11 dengan sistem antarmuka FuntouchOS 12.
Selain itu, perangkat ini juga ditunjang dengan fitur Extended RAM 2.0 yang baru.
Jika sebelumnya Extended RAM Vivo hanya mencapai kapasitas 3 GB, maka kali bisa mencapai hingga 4 GB.
Sementara untuk urusan koneksi, fihak Vivo sendiri sudah memastikan bahwa Vivo X70 Pro ini sudah siap terhubing dengan jaringan seluler 5G di Indonesia.
Pada bagian layarnya, Vivo mengusung panel AMOLED dengan bentang 6,56 inchi dengan refresh rate sebesar 120 Hz. Pada bagian tengah atas layar, sebuah kamera selfie sebesar 32MP tertanam dengan konsep punch hole.
Untuk urusan daya, Vivo X70 Pro dibekali dengan baterai dengan kapasitas sebesar 4.450 mAH. Baterai ini dilengkapi dengan fitur fast charging sebesar 44W.
Vivo X70 Pro dengan desain bodi 3D curved ini memiliki bobot 183 gram dengan ketebalan 7,99 mm. Di Indonesia, ponsel ini hadir dalam pilihan warna Aurora Dawn dan Cosmic Black.
Untuk informasi lebih lanjut tentang peluncuran Vivo X70 Pro dan program Early Pre-Order, Anda dapat mengunjungi website Vivo Indonesia atau akun media sosial resmi di kanal YouTube, Instagram, dan Facebook. (ara)