Lima Rekomendasi Mobil Irit Untuk Mudik Lebaran

ASAPENA – Tak lama lagi musim mudik lebaran 2023 datang. Diperkirakan, angkutan mudik tahun ini lebih tinggi ketimbang tahun sebelumnya. Hal ini karena pembatasan pemerintah terkait pandemi tak lagi ada.

Ada beragam pilihan untuk mudik. Mulai dari pesawat, kereta, kapal, bus dan sebagainya. Namun, tak dipungkiri juga, jika mudik menggunakan kendaraan pribadi masih diminati masyarakat Indonesia.

Kendaraan pribadi seperti mobil biasanya menjadi idaman. Selain praktis, biasanya membawa mobil sendiri untuk mudik, bisa digunakan untuk jalan-jalan juga di kampung halaman.

Berikut rekomendasi mobil yang cukup irit untuk bisa dibawa mudik lebaran 2023.

1. Avanza dan Xenia

Apalagi kalau bukan Avanza dan Xenia. Mobil ini disebut juga mobil sejuta umat. Salah satu pertimbangan kebanyakan orang membeli mobil ini adalah karena iritnya mobil ini.

Terutama pada generasi 2011 sampai 2014 Engine 1.500 cc & 1.300 cc. Dengan transmisi MT dan juga AT. Bicara soal konsumsi BBM, kedua mobil ini terbilang irit. Yaitu, 1:14 km/liter.

Tak perlu khawatir jika mogok di jalan. Rasa-rasanya, dengan banyaknya minat pada kedua mobil ini, hampur di tiap kota ada mekanik yang bisa memperbaiki kendaraan jika terjadi masalah.

2. Innova (2013-2015)

Toyota Innova debgan Engine 2.000 cc/2.700 cc/2.500 cc diesel Transmisi MT & AT. Ini disebut sebagai kendaraan keluarga.

Dibanding dengan Avanza, mobil ini unggul pada bahan bakarnya. Jika menggunakan solar, konsumsi bahan bakar mencapai 1:17 km/liter. Sedangkan jika menggunakan bensin, kendaraan ini memang cukup boros, yaitu 1:6 km/liter.

Mobil ini cocok sekali digunakan untuk mudik. Terlebih, jika menggunakan solar. Namun, ada beberapa hal yang mesti diperhatikan. Yaitu, gunakan bahan bakar solar uang non subsidi. Ini dimaksudkan agar mesin tidak cepat kotor. Namun, jika memang hendak menggunakan yang subsidi, bisa juga membawa filter baru.

Related Post

3. Suzuki Ertiga

Ertiga hadir untuk keluarga yang hendak mudik lebaran 2023. Kendaraan satu ini cocok sekali dibawa perjalanan jauh. Tak perlu takut kantong jebol untuk mengisi bahan bakarnya.

Konsumsi bahan bakar kendaraan ini, terbilang irit. Yaitu 1:18 km/liter. Dari para pengguna kendaraan ini, sebagian besar juga berpendapat jika kendaraan ini tidak rewel.

Pun jika ada kendala di tengah jalan, tak perlu membutuhkan scanner. Mencari teknisi kendaraan inipun tak akan sulit.

4. Honda Mobilio

Mobilio tahun 2014-2017 dengan Engine 1.500 cc salah satu yang menjadi rekomendasi perjalanan mudik lebaran 2023. Desainnya yang elegan, membuat semakin percaya diri untuk membawanya pulang kampung.

Menengok konsumsi bahan bakarnya, kendaraan ini cukup irit. Dari hasil pengetesan, konsumsi kendaraan ini ada pada kisaran 1:14 km/liter. Sehingga, mobil ini cocok jika dibawa mudik lebaran 2023.

Kelebihan lainnya adalah, kapasitas penumpang yang dutampung bisa sampai 5-6 orang.

5. Mitsubishi Xpander dan Nissan Livina

Dua mobil ini menjadi mobil yang cocok untuk mudik lebaran 2023. Terutama pada keluaran tahun 2017 hingga 2021 dengan engine 1.500 cc.

Kendaraan yang nyaman ini juga gagah sekali dikendarai untuk perjalanan jarak jauh. Modelnya yang cukup besar membuat kesan gagah pada mobil ini. Cocok sekali untuk mudik lebaran 2023.

Terlebih, konsumsi BBM pada mobil ini pada kisaran 1:14 km/liter. Cukup terjangkau untuk kendaraan sebesar ini.

Namun, tak seperti ertiga, jika bermasalah pada mobil ini, maka membutuhkan scanner. Hal inipun juga karena seri terbaru dari kendaraan ini lebih canggih. (lis)